Cortana, "Teman" Baru Apple Siri dan Google Now


Sunday, 15 Sep 2013 | 10:41 WIB
KOMPAS.com Microsoft dikabarkan sedang mengembangkan sebuah asisten digital via suara ala Siri dan Google Now. Aplikasi tersebut dinamakan Cortana.

Nama kode Cortana sendiri diambil dari tokoh karakter intelegensi buatan dari game Microsoft, Halo. Tokoh tersebut mampu mempelajari dan beradaptasi terhadap penggunanya.

Aplikasi Cortana sendiri kabarnya akan hadir di semua platform Microsoft, seperti Windows Phone, Windows, dan Xbox One.

Fungsinya mirip dengan Siri dan Google Now, yaitu pencarian dan juga perintah via suara pengguna. Selain itu, ia akan hadir dengan kemampuan yang lebih canggih. Sama dengan karakter Cortana dalam game Halo, Cortana yang dikembangkan oleh Microsoft ini juga akan dapat mempelajari tingkah laku penggunanya dan beradaptasi terhadapnya.

Nantinya, kemampuan Cortana akan bergantung kepada teknologi dari layanan pencarian milik Microsoft, Bing.

CEO Microsoft Steve Ballmer sebenarnya pernah memberikan petunjuk tentang kehadiran Cortana dalam sebuah memo kepada para karyawannya.

"User interface kita akan dapat dipersonalisasi secara mendalam, berbasiskan pada kepintaran, nyaris magis, yang lebih maju di produk cloud kita yang akan mempelajari lebih dan lebih tentang orang-orang dan dunia," tulis Ballmer, seperti dikutip dari ZDNet, Jumat (13/9/2013).

Sayangya, para konsumen yang penasaran akan aplikasi Cortana ini harus menunggu cukup lama untuk mencobanya. Menurut seorang eksekutif Microsoft, aplikasi ini baru akan hadir paling cepat tahun 2014.

Penulis: Deliusno
Editor: Reza Wahyudi

 

Penulis : Muhammad Naufal Fakhri ~ Sebuah blog yang menyediakan berbagai macam informasi

Artikel Cortana, "Teman" Baru Apple Siri dan Google Now ini dipublish oleh Muhammad Naufal Fakhri pada hari Minggu, 15 September 2013. Semoga artikel ini dapat bermanfaat.Terimakasih atas kunjungan Anda silahkan tinggalkan komentar.sudah ada 0 komentar: di postingan Cortana, "Teman" Baru Apple Siri dan Google Now
 

0 komentar:

Posting Komentar