Jakarta (ANTARA News) - Science Film Festival Indonesia 2013 (SFF) yang akan diselenggarakan di 20 kota dari 14 sampai 30 November 2013 resmi dibuka di Blitz Megaplex Grand Indonesia, Jakarta, sore tadi (14/11)."Saya membuka Science Film Festival Indonesia 2013 dan saya juga sangat senang karena di banyak negara Asia, Malaysia, Singapura dan korea, juga Timur Tengah... di Palestina, Mesir dan Yordania juga dimulai hari ini," kata Georg Witschel Duta Besar Jerman untuk Indonesia yang mengawali pembukaan Science Film Festival Indonesia 2013.Science Film Festival 2013 kali ini diberi tajuk "Energi dan Kesinambungan" karena sejalan dengan kampanye global Perserikatan Bangsa-Bangsa dalam hal keberlangsungan energi modern."Menggerakkan aksi dari semua sektor masyarakat untuk menyediakan akses energi modern yang berkelanjutan," kata Katrin Sohns, Kepala Program Regional Australia, Asia Tenggara dan Selandia Baru Goethe Institute sekaligus pemrakarsa Science Film Festival dalam keterangan persnya.Perwakilan dari Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan juga turut membuka Science Film Festival Indonesia 2013."Kita sangat beruntung...dulu waktu saya masih sekolah, saya takut dengan pelajaran Ilmu Pengetahuan Alam karena sulit, sampai suatu saat saya menyadari bahwa melalui film pelajarannya mudah mengerti," kata Wiendu Nuryanti, Wakil Menteri Pendidikan dan Kebudayaan Indonesia bidang kebudayaan kala membuka Science Film Festival Indonesia 2013, Kamis (14/11).Wiendu juga menambahkan bahwa film bisa menjadi sebuah instrumen pendidikan karena ide-ide kreatif bisa disampaikan kepada penikmatnya."Jelas belajar melalui film lebih digemari karena banyak ide-ide kreatif yang bisa disampaikan sama seperti di sekolah," katanya.Dalam pembukaan Science Film Festival Indonesia 2013 ini diputarkan dua film yakni "Petualangan Banyu dan Elektra: Menyalakan Kota" film dari Indonesia yang berdurasi selama 10 menit.Film kedua yang diputar adalah "7 Wonder" asal Jerman yang bercerita tentang energi alternatif yang ada di dunia, film ini berdurasi 25 menit.Science Film Festival kali ini merupakan penyelenggaraan yang ke-4 dan bisa dinikmati secara gratis.Kota besar tersebut di antaranya, Aceh, Ambon, Bali, Bandung, Bogor, Jakarta, Palembang, Palu, Makassar, Malang, Surabaya dan Yogjakarta mulai hari ini sampai 30 November 2013.Khusus Jakarta, SFF akan diadakan sesuai jadwal di Pusat Peragaan IPTEK Taman Mini Indonesia (15-30 November), Universitas Paramadina (18-29 November), SD Kristen Calvin (18-20 November), Goethe Haus (16-30 November), Hotel Santika Premiere (15 November), Bentara Budaya (16 November), dan Yayasan Kanker Anyo (17 November).Selain itu dalam Science Film Festival Indonesia terdapat 18 judul film dari berbagai negara di dunia yang layak ditonton bagi pelajar, mahasiswa maupun keluarga.Editor: Aditia Maruli
COPYRIGHT © 2013
Ikuti berita terkini di handphone anda di m.antaranews.com
View the original article here
0 komentar:
Posting Komentar